Membersihkan Kulkas dan Freezer Dengan Benar

74membersihkan kulkas

Membersihkan Kulkas – Kulkas dan freezer sangat diperlukan di dapur. Menjaganya agar tetap bersih itu penting, tidak hanya untuk alasan kesehatan tetapi juga agar kulkas dapat berfungsi dengan benar dan dapat bertahan lebih lama.

Permukaan luar kulkas dapat dibersihkan dengan menggunakan kain microfiber dan sedikit cairan pembersih. Untuk membersihkan bagian dalam kulkas, sangat disarankan menggunakan air hangat dengan soda kue atau cuka. Jangan gunakan bahan pembersih yang dapat melepaskan zat berbahaya atau bau pada makanan. Selalu gunakan kain microfiber lembut untuk bagian dalam.

Penting bagi kamu untuk benar-benar membersihkan kulkas setidaknya dua kali dalam setahun. Hal ini akan mencegah tumbuhnya jamur dan bau tidak sedap. Bagian freezer harus dicairkan secara teratur untuk menghentikan penumpukan bunga es pada freezer.

Cara Membersihkan Kulkas Secara Berkala:

  • Untuk membersihkan kulkas, pertama, kosongkan isi kulkas sepenuhnya, Buang semua makanan kedaluwarsa atau busuk. Simpan makanan yang masih dalam kondisi baik dalam kantong termal sampai pembersihan selesai.
  • Keluarkan semua bagian pada kulkas yang dapat dilepas. Bongkar rak dan aksesoris yang dapat dilepas agar kamu dapat menjangkau semua sudut. Cuci semua bagian yang dilepas tersebut menggunakan air sabun. Untuk bagian dalam kulkas, cuci permukaan interior dengan air dan soda kue atau air dan cuka.
  • Untuk memastikan air tidak tumpah ke lantai, letakkan handuk microfiber di bagian bawah lemari es sehingga menyerap tetesan.
  • Keringkan dan pasang kembali semua bagian yang dilepas dan dicuci sebelumnya.
  • Bersihkan bagian karet segel pintu dan keringkan hingga benar-benar kering. Kamu bisa melumasi bagian tersebut dengan beberapa tetes minyak agar tetap lembut.

Baca juga : Langkah-Langkah Membersihkan Blender

Cara Membersihkan Freezer Secara Berkala:

  • Pertama, kamu harus mengosongkan freezer, masukkan semua makanan ke dalam kantong termal agar tidak mencair.
  • Biarkan pintu terbuka selama beberapa menit agar es mencair.
  • Isi wadah semprotan dengan air hangat dan cuka dengan perbandingan yang sama dan semprotkan ke dinding bagian dalam freezer, dan gosok perlahan dengan spons atau kain lembut. Jangan pernah menggunakan pisau atau benda tajam lainnya, karena dapat merusak lapisan freezer!
  • Pastikan Kamu mengeringkan keseluruhan freezer sebelum memasukkan kembali makanan beku ke dalamnya. Pastikan suhu freezer sudah mencapai setidaknya -18o

Informasi Membersihkan Kulkas Lainnya

  • Jangan letakkan kemasan atau makanan di dinding kulkas.
  • Jangan memberikan beban pada kompartemen freezer.
  • Pastikan makanan terdistribusi secara merata ke seluruh freezer agar sirkulasi udara dingin merata.
  • Jangan letakkan makanan yang tidak tertutup langsung ke dalam freezer.
  • Selalu simpan sesuai urutan tanggal kedaluwarsa, ini akan membantu memastikan bahwa makanan dikonsumsi sebelum makanan tersebut basi.
  • Untuk menjaga lemari es Kamu bebas bau, letakkan toples kecil di lemari es dengan menambahkan beberapa sendok makan soda kue atau kapas dengan cuka di atasnya.

Liburan? Bagaimana Dengan Kulkas?

  • Sebelum pergi berlibur pastikan kamu mengeluarkan semua makanan di lemari es yang berisiko basi, periksa semua tanggal kadaluwarsa pada makanan tersebut.
  • Hindari meninggalkan daging, ikan, dan sayuran di lemari es, ini akan mengurangi resiko pembusukan jika terjadi gangguan listrik yang tidak terduga.
  • Jika Kamu memiliki lemari es atau freezer di rumah yang jarang ditempati, dimana kulkas tersebut selalu tertutup untuk jangka waktu yang lama, pastikan kulkas tersebut benar-benar kosong ya.
2 thoughts on “Membersihkan Kulkas dan Freezer Dengan Benar”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *